Rekomendasi 10 Tempat Wisata Terbaru untuk Liburan di Batu Malang
Kota Batu memang selalu menjadi destinasi favorit para wisatawan karena memiliki beragam tempat wisata yang menarik. Selain menarik, tempat wisata di Kota Batu juga tidak pernah berhenti berkembang karena selalu ada yang baru. Berikut adalah Rekomendasi 10 Tempat Wisata Terbaru untuk Liburan di Batu Malang yang wajib Anda kunjungi saat liburan. Setiap tempat memiliki lokasi strategis, harga tiket masuk yang terjangkau, jam operasional yang fleksibel, dan keunggulan masing-masing yang membuatnya unik.
1. Songgoriti Hot Spring
Lokasi: Jl. Raya Songgoriti No.31, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312
Harga Tiket Masuk: Tidak ada HTM (Namun terdapat ketentuan minimum order Rp 100.000 di Cafe)
Jam Operasional: 10.00 – 22.00 WIB
Songgoriti Hot Spring menawarkan pengalaman relaksasi di kolam air panas alami. Suasana pegunungan yang sejuk dan pemandangan alam yang indah menjadikan tempat ini sempurna untuk melepas penat. Tidak lupa dengan tempat nya yang estetik, tentu nya semakin menambah daya tarik dari Songgoriti Hot Spring.
2. Drive Thru Park
Lokasi: Dekat Donut Factory, Ombo, Jl. Jatim Park II JL. Raya Ombo, Temas, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65316
Harga Tiket Masuk: Rp 100.000,-/orang untuk dewasa, dan Rp 70.000,-/orang untuk anak-anak
Jam Operasional: 10.00 – 17.00 WIB
Drive Thru Park merupakan wisata unik pertama di Dunia dengan konsep drive thru. Wahana yang merupakan bagian dari Jatim Park 2 ini menawarkan berbagai atraksi yang bsia dinikmati oleh para wisatawan. Dan yang tidak kalah pentingnya, tersedia berbagai pilihan wisata kuliner yang menggugah selera.
3. Santerra
Lokasi: Jalan Trunojoyo, Jurangrejo, Pandesari, Kec. Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65391
Harga Tiket Masuk: Rp 30.000 per orang
Jam Operasional: 08.00 – 17.00 WIB
Santerra merupakan taman bunga yang menawarkan ribuan jenis bunga dengan tata letak yang menawan. Tidak hanya itu, Santerra juga memiliki spot foto instagramable yang menarik minat banyak wisatawan. Tempat ini cocok untuk pengunjung yang suka fotografi dan ingin menikmati keindahan bunga.
4. Malang Sky Land
Lokasi: Leban, Tawangargo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65152
Harga Tiket Masuk: Rp 35.000 per orang
Jam Operasional: 09.00 – 21.00 WIB
Malang Sky Land menawarkan pemandangan kota Batu dan Malang dari ketinggian. Tempat ini dilengkapi dengan wahana permainan anak-anak, restoran dengan konsep outdoor, dan spot foto yang memukau. Pengunjung bisa menikmati panorama alam sambil bersantap ria.
5. D’Kopi Sabin
Lokasi: Sumbergondo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65335
Harga Tiket Masuk: Gratis (harga makanan dan minuman bervariasi)
Jam Operasional: 08.00 – 21.00 WIB
D’Kopi Sabin adalah kafe yang berpadu dengan wahana wisata anak-anak. Tempat ini menawarkan pemandangan yang indah sehingga cocok bagi para fotografer. Hal ini dikarenakan terdapat beragam spot foto yang instagramable, salah satunya balon udara.
6. Jeep Off Road
Lokasi: Coban Talun, Bukit Jengkoang, Bukit Brakseng
Harga Tiket Masuk: Rp 250.000 per paket
Jam Operasional: 08.00 – 16.00 WIB
Jeep Off Road menawarkan pengalaman petualangan yang seru dalam menikmati wisata di Kota Batu. Dengan menggunakan mobil jeep, pengunjung bisa menjelajahi keindahan alam Batu dengan cara yang tidak biasa. Tempat ini cocok bagi para pecinta adrenalin dan petualangan alam.
7. Apel Celup
Lokasi: Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu
Harga Tiket Masuk: –
Jam Operasional: 09.00 – 17.00 WIB
Apel Celup memberikan pengalaman unik bagi pengunjung dalam menikmati buah Apel. Jika biasa nya Apel dijadikan olahan seperti sari apel dan keripik apel, maka Apel Celup adalah cara baru yaitu seperti minum teh celup. Wisata ini tentu nya cocok untuk anak-anak karena bisa mendapatkan pengalaman yang seru serta edukasi yang tidak terlupakan.
8. Jatim Park 3
Lokasi: Jl. Ir. Soekarno No.144, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur 65236
Harga Tiket Masuk: Rp 100.000 per orang
Jam Operasional: 11.00 – 19.00 WIB
Jatim Park 3 adalah taman hiburan yang menawarkan berbagai wahana modern dan edukatif. Salah satu daya tarik utamanya adalah Dino Park, dimana pengunjung bisa belajar tentang dinosaurus dalam suasana yang realistis. Tempat ini sangat cocok untuk liburan keluarga.
9. Pemandian Air Panas Cangar VIP
Lokasi: Tulungrejo, Sumber Brantas, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65336
Harga Tiket Masuk: Rp 50.000 per orang
Jam Operasional: 08.00 – 15.00 WIB
Pemandian Air Panas Cangar VIP menawarkan kolam air panas dengan fasilitas VIP yang lebih privat dan nyaman. Dikelilingi oleh hutan pinus, tempat ini memberikan sensasi relaksasi maksimal. Tempat ini ideal untuk pengunjung yang mencari ketenangan dan kehangatan meremajakan tubuh dan pikiran.
10. Wisata Kuliner Pasar Induk Among Tani
Lokasi: Jl. Dewi Sartika, Temas, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65315
Harga Tiket Masuk: Gratis
Jam Operasional: 06.00 – 15.00 WIB
Wisata Kuliner Pasar Induk Among Tani adalah surga bagi para pecinta kuliner. Pasar ini menawarkan berbagai macam makanan lokal dan jajanan tradisional dengan harga terjangkau. Berbagai hidangan mulai dari tradisional hingga modern tentu nya sudah tersedia.
Dengan berbagai pilihan tempat wisata terbaru di Batu Malang ini, Anda dan keluarga dapat menikmati liburan yang seru, menyenangkan, dan tentunya tak terlupakan. Jadi, pastikan untuk menyempatkan diri mengunjungi Rekomendasi 10 Tempat Wisata Terbaru untuk Liburan di Batu Malang yang menarik ini dengan mengikuti Paket Wisata Batu Malang milik kami. Selain itu kami juga menyediakan Sewa Villa di Bali untuk liburan anda yang semakin mengesankan.
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Rekomendasi Villa 3 Kamar Terbaru di Kota Batu Tahun 2024
Rekomendasi Villa 3 Kamar Terbaru di Kota Batu Tahun 2024 Kota Batu Malang menjadi destinasi wisata yang diminati, terutama bagi penduduk Jawa Timur dan luar Jawa yang menginginkan liburan. Udara sejuk dan panorama alam yang memikat membuat Kota Batu menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Tak heran jika jumlah pengunjung yang meningkat setiap tah... selengkapnya

Liburan Hemat ke Batu Malang, Tips dan Trik Traveling dengan Budget Terbatas
Liburan Hemat ke Batu Malang, Tips dan Trik Traveling dengan Budget Terbatas Batu Malang adalah salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia, terkenal dengan suasana pegunungan yang sejuk, tempat wisata yang menarik, dan kuliner yang menggugah selera. Namun, meski kota ini terkenal sebagai tempat wisata, tidak berarti kamu harus menghabiskan banyak uang ... selengkapnya

Villa Cityscape, Villa Mewah di Kota Batu Kapasitas 25 orang
Tourmalangbatu.id – Wisata di Kota Batu memang menghadirkan beragam pilihan yang menarik. Mulai dari pesona alam yang memukau, atraksi buatan yang mengagumkan, hingga destinasi kekinian yang sedang tren, serta tempat-tempat wisata yang menyajikan pembelajaran yang menarik. Jika Anda merencanakan liburan ke Kota Batu, disarankan untuk menghabiskan beber... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
081332157200 -
Email
tourmalangbatu.id@gmail.com
Belum ada komentar